KABARPAPUA.CO, Nabire– Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa meresmikan Sekolah Sepanjang Hari (SSH) yang dipusatkan di SD Inpres Nifasi, Distrik Makimi, Kabupaten Nabire, pada Jumat, 14 November 2025.
Langkah ini menjadi pelengkap untuk kualitas pendidikan dan prestasi siswa di Provinsi Papua Tengah. Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah sebelumnya juga telah membuka Mepa Boarding School di Nabire dan biaya sejumlah siswa ke luar Papua.
“Program Sekolah Sepanjang Hari (SSH) di Papua Tengah adalah sistem pendidikan yang mengharuskan siswa berada di sekolah dari pagi hingga sore hari, tidak hanya untuk belajar akademik tetapi juga untuk pembinaan karakter, kreativitas dan keterampilan,” ujar Gubernur Meki.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan, terutama di daerah 3T, melalui kegiatan tambahan seperti penyediaan makanan bergizi dan pengembangan minat serta bakat di bidang seni, olahraga, dan lainnya.
Menurut Nawipa, satuan pendidikan SD, SMP dan SMA secara aturan berada di tingkat kabupaten bukan di provinsi. Namun demikian, demi masa depan generasi penerus maka ia mengintervensi program tersebut agar kelak anak-anak Papua Tengah juga bisa menjadi tuan di atas negerinya sendiri.

Dengan diluncurkannya program itu, dirinya merasa bangga bahkan mengucapkan banyak terima kasih kepada kampus Universitas Papua (Unipa) Manokwari yang telah bekerjasama dengan pihaknya dalam mengelola program tersebut.
“Pendidikan adalah pilar utama pembangunan di Papua Tengah, bukan di sini saja tapi seluruh dunia. Setelah SSH, pihaknya akan membangun sekolah berpola asrama di delapan kabupaten,” jelasnya. *** (Rilis)
























