Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

PUBLIK · 3 Sep 2025 22:19 WIT

Kepala Suku Puncak Rangkul Masyarakat Jaga Keamanan dan Mendukung Pembangunan


					Kepala Suku Kabupaten Puncak, Abelom Kogoya, Foto: ist Perbesar

Kepala Suku Kabupaten Puncak, Abelom Kogoya, Foto: ist

KABARPAPUA.CO , Puncak- Kepala Suku Kabupaten Puncak, Abelom Kogoya, mengimbau seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan, mendukung pembangunan, dan tetap beraktivitas seperti biasa di wilayah Kabupaten Puncak.

Dalam pernyataannya, Abelom Kogoya menegaskan pentingnya peran masyarakat, pemerintah, dan aparat keamanan TNI-Polri dalam menjaga stabilitas daerah agar pembangunan dapat berjalan lancar.

“Mari kita bersama-sama pemerintah dan aparat keamanan menjaga situasi tetap kondusif, beraktivitas seperti biasa, dan mendukung pembangunan di wilayah Kabupaten Puncak,” ujar Abelom Kogoya, Rabu 3 September 2025.

Ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang sengaja disebarkan pihak-pihak tertentu untuk mengganggu keamanan. Menurutnya, ketenangan wilayah menjadi kunci keberhasilan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

“Jangan mudah terpengaruh isu-isu dari oknum atau kelompok tertentu, khususnya isu-isu yang dibuat oleh kelompok-kelompok yang berasal dari luar Kabupaten Puncak. Dengan amannya wilayah Puncak, pembangunan bisa berjalan lancar demi kepentingan bersama,” tegasnya.

Lebih lanjut, Abelom Kogoya menekankan bahwa Kabupaten Puncak adalah milik bersama seluruh masyarakat sehingga harus dijaga dan dipelihara.

Kabupaten Puncak ini milik kita semua. Kita harus menjaganya bersama-sama dan menghindari tindakan-tindakan oleh kelompok-kelompok tertentu  yang dapat merusak serta menghambat pembangunan,” tambahnya.

Dengan adanya imbauan ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Puncak dapat bersatu menjaga kedamaian, menciptakan situasi kondusif, dan mendukung keberlangsungan pembangunan untuk kemajuan daerah serta kesejahteraan bersama. *** (rilis)

Artikel ini telah dibaca 97 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Paulus Waterpauw Usulkan Lanny Jaya Berdayakan Potensi Guru Asli Papua

9 January 2026 - 14:06 WIT

Kopi Papua Go International, Paulus Waterpauw Dorong Investasi Serius

9 January 2026 - 12:48 WIT

PLN All-Out di Aceh, Direksi dan Relawan Percepat Pemulihan Fasilitas Umum

21 December 2025 - 07:11 WIT

Danantara dan BUMN Salurkan Bantuan untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh

21 December 2025 - 00:48 WIT

Prabowo Gaspol Bangun Papua, Paulus Waterpauw: Investasi Hulu-Hilir, Kerja untuk Anak Lokal

17 December 2025 - 11:44 WIT

Aksi Percepatan Papua Diluncurkan, Paulus Waterpauw Ingatkan Jangan Jadi Dokumen Kosong

17 December 2025 - 07:32 WIT

Trending di PUBLIK