Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

BISNIS · 17 Mar 2025 21:11 WIT

DPR Kota Jayapura Tinjau Kesiapan Kapal PT Pelni Jelang Ramadan 2025


					Suasa rapat kunjungan DPR Kota Jayapura bersama PT Pelni Jayapura. (KabarPapua.co/Imelda) Perbesar

Suasa rapat kunjungan DPR Kota Jayapura bersama PT Pelni Jayapura. (KabarPapua.co/Imelda)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Menjelang bulan suci Ramadan 2025, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Jayapura melakukan kunjungan kerja ke PT Pelni Cabang Jayapura untuk memastikan kesiapan armada kapal dalam melayani masyarakat selama periode mudik. Kunjungan ini berlangsung pada Jumat, 14 Maret 2025 di Kantor PT Pelni Cabang Jayapura.

Wakil Ketua 1 DPR Kota Jayapura Max Karubaba mengatakan, maksud kedatangan di Kantor PT Pelni Cabang Jayapura dalam rangka melakukan konsultasi koordinasi untuk kesiapan menyambut bulan suci Ramadan.

“Jadi kami pada kunjungan ini kami berdiskusi langsung dengan Kepala PT Pelni Cabang Jayapura Nurul Azhar mengenai kesiapan delapan armada kapal yang akan beroperasi di wilayah Papua,” ujarnya kepada wartawan di Kantor PT Pelni Jayapura, Senin, 17 Maret 2025.

Max mengapresiasi kesiapan PT Pelni dalam persiapannya menghadapi bulan suci Ramadan. Max juga menyoroti pentingnya pelayanan yang maksimal, terutama dalam memastikan tiket tersedia dan harga tetap terjangkau bagi masyarakat.

Foto bersama usai kunjungan DPR Kota Jayapura di Kantor PT Pelni Jayapura. (KabarPapua.co/Imelda)
Kotak Masuk

“Persiapan sudah secara efisien dan efektif. Prinsipnya, kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi untuk PT Pelni Cabang Jayapura. Harapan kami dalam persiapan menjelang Ramadan, semua masyarakat dapat terlayani dengan baik,” ungkapnya.

Max berharap PT Pelni Cabang Jayapura terus meningkatkan pelayanan, terutama dalam mengantisipasi lonjakan penumpang di Pelabuhan Jayapura. Pihaknya juga meminta PT Pelni Cabang Jayapura untuk terus berkoordinasi bersama dengan instansi terkait, guna memastikan kelancaran arus mudik.

Kepala PT Pelni Cabang Jayapura, Nurul Azhar menyampaikan kunjungan anggota dewan ini merupakan kunjungan yang istimewa. Untuk itu, pihaknya akan maksimalkan pelayanan dari tanggal 16 Maret-16 April 2025.

“Kami memastikan, semua kapal dalam kondisi layak jalan dan tidak ada yang masuk dok atau perawatan selama periode ini. Pengawasan ketat telah dilakukan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan penumpang,” ujar Nurul. ***(Imelda)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Jelang Lebaran, Permintaan Uang Tunai di Bank Mandiri Region Papua Meningkat

18 March 2025 - 22:34 WIT

Permintaan BBM hingga Minyak Tanah di Papua Maluku Meningkat Jelang Idul Fitri

18 March 2025 - 17:23 WIT

PLN Siapkan 1000 Paket Sembako Murah, Warga Jayapura: Kami Terbantukan

16 March 2025 - 21:36 WIT

Ramadan 1446 H, Bank Mandiri Group Santuni Anak Yatim Piatu, Dhuafa dan Lansia di Jayapura dan Sorong

15 March 2025 - 16:05 WIT

8 Kapał Pełni Siap Layani Arus Mudik Lebaran dari Papua

14 March 2025 - 21:13 WIT

SP Mutiara Jayapura Dukung Penegakan Hukum dan Pemberantasan Korupsi di Pertamina

12 March 2025 - 18:24 WIT

Trending di BISNIS