KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura– Berawal dari hobi memasak, perempuan asal Papua Pegunungan ini berinisiatif membuka usaha di dunia kuliner.
Berkolaborasi bersama beberapa penggiat UMKM yang ada di Distrik Muara Tami, dirinya membuka tempat nongkrong bagi keluarga dan anak muda dengan nama Wakoba.
Pasangan Evans Tabo dan Cipto selaku pemilik dan pengelola cafe mengatakan Wakoba food court merupakan tempat jajanan pertama yang hadir di wilayah Koya.
Kurang lebih 10 tenant hadir menawarkan aneka kuliner dan minuman kekinian yang sedang viral.Wakoba food court dibuka secara resmi oleh pemilik sekaligus pengelola pada Sabtu malam, 19 Oktober 2024.
“Karena hobi masak juga melihat peluang bisnis yang ada dan banyaknya UMKM di Koya, saya dan suami berinisiatif membuka Wakoba food court ini,” katanya kepada kabarpapua.co.
Untuk tahap pertama, Wakoba food court diramaikan oleh 10 tenant. Ke depan, dirinya yakin akan bertambah untuk tenant UMKM.
“Tiap tenant menawarkan menu makanan dan minuman yang berbeda, mulai dari makanan berat, jajanan dan aneka minuman kekinian dengan harga yang relatif terjangkau mulai dari Rp10 ribuan,” jelasnya.
Evan bilang, Wakoba food court tergabung dengan dua fasilitas lainnya yakni kolam pemancingan dan home stay.
“Ini menjadi pelengkap agar pengunjung yang mau datang berlibur di Koya , selain bisa istirahat sekaligus refreshing mancing, karena sudah tergabung dalam satu area,” jelasnya.
Evans menambahkan selain memiliki lahan parkir yang sangat luas dalam waktu dekat akan menambah fasilitas pendukung lainnya.
“kami juga akan melengkapi dengan fasilitas playground untuk anak-anak bermain,” jelasnya.
Dirinya berharap semua UMKM yang ada di Kota Jayapura khususnya di Koya Barat dapat mengekspresikan talentanya di bidang kuliner dengan bergabung bersama Wakoba food court. *** (Natalya Yoku)