KABARPAPUA.CO, Wamena– Wakil Bupati Jayawijaya Ronny Elopere menghadiri wisuda Profesi Ners dan Ahli Madya Keperawatan Wamena pada Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jayapura, Tahun Akademik 2024/2025, Senin 13 Oktober 2025.
Wabup Ronny menyebutkan kelulusan ini mengawali langkah menuju masa depan setiap individu. “Terima kasih kepada orang tua dan semua pihak yang telah memotivasi dan memberikan dukungan hingga para mahasiswa lulus dengan memuaskan,” katanya.
Dia yakin, setiap orang tua yang melihat proses ini akan bangga dengan kelulusan Profesi Ners dan Ahli Madya Keperawatan. Termasuk kepada pihak perguruan tinggi yang telah memberikan semangat kepada mahasiswanya hingga kelulusan.

Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jayapura,
Tahun Akademik 2024/2025. Foto: Agris Wistrijaya/Kabarpapua.co
“Momen wisuda menjadi titik awal untuk mengembangkan diri secara berkelanjutan, menjaga integritas, dan menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif melalui ilmu yang telah diperoleh,” katanya.
Dirinya mengingatkan kepada peserta wisuda untuk tetap berkompeten dan siap kerja, sehingga upacara wisuda bukanlah akhir perjalanan pendidikan, tetapi langkah awal bagi anak-anak untuk membuktikan pembelajaran di kelas selama ini, serta tanggung jawab baru yang diemban setelah menyandang gelar akademik.
“Manfaatkan kecanggihan teknologi yang ada, untuk terus belajar meningkatkan pengetahuan dan wawasan pada ilmu keperawatan. Silahkan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi, agar mampu bersaing dan memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat di Kabupaten Jayawijaya,” katanya.

Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jayapura, Tahun
Akademik 2024/2025. Foto: Agris Wistrijaya/Kabarpapua.co
Pelaksana tugas (Plt) Direktur Poltekkes Kemenkes Jayapura Budi Kristanto menyebutkan para lulusan terbaik ini sudah berkompeten dan memiliki keahlian untuk melaksanakan pelayanan kesehatan di Kabupaten Jayawijaya.
“Saatnya Pemkab Jayawijaya dapat menggunakan atau memberdayakan mereka untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di setiap pelosok yang ada di Papua Pegunungan, terkhususnya di Kabupaten Jayawijaya, ” katanya.
Dia juga berpesan untuk selalu inovatif, produktif, dan punya empati untuk melayani dengan hati kepada masyarakat. *** (Agris Wistrijaya)
























