Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

KABAR JAYAPURA · 19 Mar 2024 18:00 WIT

Pemkab Jayapura Gelar Raker 2024 Selaraskan Program Kerja OPD


					Penjabat Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo memimpin Rakerda 2024. (KabarPapua.co/Alan Youwe) Perbesar

Penjabat Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo memimpin Rakerda 2024. (KabarPapua.co/Alan Youwe)

KABARPAPUA.CO, Sentani – Pemerintah Kabupaten Jayapura menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) 2024. Rakerda ini mengusung tema sinergitas menuju pembangunan berkelanjutan.

Penjabat Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo mengatakan, penyelenggaraan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat membutuhkan sinergitas bersama. Selain pihak keamanan dalam hal ini TNI-Polri, perlu adanya dukungan dari semua rumpun bidang usaha ekonomi serta perbankan.

“Kita butuh dukungan dari semua stakeholder untuk bersinergi untuk melaksanakan pembangunan di kabupaten jayapura,” ujar Triwarno Purnomo di Sentani, Selasa 19 Maret 2024.

Triwarno berpesan kepada semua pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup pemerintah daerah yang berprestasi di beberapa waktu lalu agar menjadikan hal tersebut sebagai motivasi.

“Motivasi untuk kita terus meningkatkan kinerja dan jadikan kesempatan Rakerda ini untuk kita menyempurnakan rencana kerja kita di tahun 2024. Kemudian, rencana pembangunan daerah di tahun 2025,” katanya.

Melalui Rakerda ini, Pemkab Jayapura akan menyelaraskan semua program kegiatan di semua OPD sesuai dengan target-target yang menjadi tujuan nasional dan tujuan daerah.

“Rakerda ini juga menjadi kesempatan kesempatan yang baik karena kehadiran kepala distrik untuk kita pertajam indikator dan target kerja sesuai data di lapangan,” ucapnya.

Rakerda 2024 digelar 2 hari di aula lantai II Perkantoran Bupati Gunung Merah. Pj Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo membuka resmi pada Senin 18 Maret 2024.  *** (Alan Youwe)

Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Kunjungi Posyandu di Papua, Jokowi Ingatkan Pemda Waspadai Polio dan Stunting

23 July 2024 - 17:37 WIT

Tari Kolosal HAN Raih Rekor MURI, Jokowi: Bukti Anak Papua Bisa Berkarya

23 July 2024 - 17:03 WIT

Ramai Isu Sosok Pj Sekda Jayapura Pengganti Hana Hikoyabi di Medsos, Ini kata BKPSDM

18 July 2024 - 21:18 WIT

Legislator Sorot Kinerja Kepala Kampung di Jayapura: Masa Jabatan Jangan Diperpanjang

16 July 2024 - 19:03 WIT

Pilkada 2024, Momentum Anak Muda Jayapura Memimpin Daerah

13 July 2024 - 21:37 WIT

Dukung Ketahanan Pangan, Lantamal X Jayapura Tebar 2.000 Bibit Mujair

10 July 2024 - 20:57 WIT

Trending di KABAR JAYAPURA