Menu ✖

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

POLITIK · 14 Feb 2024 12:03 WIT

Logistik Pemilu Terlambat hingga Molornya Waktu Pencoblosan, Ini Tanggapan KPU Papua


					Suasana pencoblosan di TPS 33 Perumnas 1 Waena. (KabarPapua.co/Katharina) Perbesar

Suasana pencoblosan di TPS 33 Perumnas 1 Waena. (KabarPapua.co/Katharina)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura– KPU Papua mengakui sejumlah distrik di Papua belum melakukan pencoblosan hari ini, akibat terlambatnya logistik pemilu  ke TPS.  

KPU Papua mencatat sejumlah distrik itu terdapat di 4 kabupaten yakni ⁠Kabupaten Waropen ada 2 distrik,  ⁠Kabupaten Sarmi terdapat 1 distrik, Kabupaten Mamberamo Raya terdapat 3 distrik dan Kabupaten Keerom.

Ketua KPU Papua, Steve Dumbon menjelaskan sampai saat ini proses pendistribusian logistik ke sejumlah distrik masih berlangsung.

“Moda transportasi yang digunakan dalam pendistribusian itu, ada yang lewat udara, kapal laut hingga berjalan kaki ke distrik. Kami juga menggunakan pengiriman logistik ke Sarmi dengan helikopter TNI dan semoga hari ini bisa selesai dilakukan,” ujar Steve. Rabu 14 Februari 2024.

Sementara untuk pendistribusian ke Mamberamo Raya, menjadi kendala tersendiri. KPU mengerahkan 3 helikopter dari pihak swasta dan TNI.

“Kami berharap semua TPS hari ini bisa terjangkau. Kemungkinan besar untuk pencoblosan sesuai undang-undang pukul 07. WIT hingga 13.00 WIT tidak bisa terpenuhi dan kami akan melapor ke pusat. Kemungkinan kita melanggar aturan ini,” ujarnya.  *** (Katharina)

Artikel ini telah dibaca 135 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Fakta Baru Persidangan Pilkada Puncak Jaya di MK

25 April 2025 - 21:45 WIT

Pilkada Puncak Jaya Tahap II Siap Disidangkan Mahkamah Konstitusi

22 April 2025 - 10:08 WIT

Ketua DPRP: PSU Papua Tetap akan Berlangsung di Agustus 2025

17 April 2025 - 12:32 WIT

Fraksi DPR Papua Tolak Dana Cadangan Dipakai untuk PSU

17 April 2025 - 12:02 WIT

Inilah Agenda Strategis 2025 dari Rapat Paripurna DPR Papua

17 April 2025 - 00:37 WIT

BTM-CK Apresiasi Hasil Produk Lokal Muslimat NU Kepulauan Yapen

16 April 2025 - 00:09 WIT

Trending di POLITIK