Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

POLITIK · 24 Jul 2024 18:46 WIT

Kader Golkar Siap Dukung Keputusan Partai: Paulus Waterpauw Layak Pimpin Papua


					Foto kolase Paulus Waterpauw (kiri) dan Sihar Tobing (kanan). (Ist) Perbesar

Foto kolase Paulus Waterpauw (kiri) dan Sihar Tobing (kanan). (Ist)

KABARPAPUA.COSentani – Penyerahan rekomendasi Partai Golkar kepada Paulus Waterpauw untuk maju dalam Pilgub Papua mendapat respons positif dari kader Golkar di daerah.

Wakil Ketua Bidang Hukum dan HAM DPD Golkar Kabupaten Jayapura, Sihar Tobing, menyatakan akan tegak lurus kepada perintah partai berlambang pohon beringin tersebut.

“Apa pun yang diputuskan oleh DPP termasuk rekomendasi ke bapak Paulus Waterpauw. Maka, saya dan semua kader Golkar di Papua wajib tegak lurus dan melaksanakan perintah DPP Golkar,” katanya Rabu 24 Juli 2024.

Sihar bilang, rekomendasi kepada Paulus Waterpauw, karena memiliki track record yang tak diragukan lagi saat menjabat sebagai Kapolda, Kabaintelkam hingga Penjabat Gubernur Papua Barat. Ia meyakini Paulus Waterpauw sangat paham atau layak memimpin daerah, karena pengalamannya.

“Pak Paulus waterpauw itu tidak diragukan lagi karirnya di kepolisian yang bisa mendapat bintang tiga. (Lalu) dilanjut beberapa kali kapolda di Papua, Sumatera Utara serta pernah menjabat sebagai Pj Gubernur Papua Barat,” ungkapnya.

Selain track record mentereng, survey Paulus Waterpauw juga dinilai tinggi. “Pak Paulus Waterpauw ini kader Golkar. Golkar juga sudah melakukan yang namanya survei. Nah, dari survei pak Paulus Waterpauw yang tertinggi, sehingga DPP memberikan rekomendasi kepada beliau,” terangnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPD Golkar Papua, Leo Siahaan juga menyatakan sikap mendukung keputusan DPP Golkar yang memberikan rekomendasi kepada Paulus Waterpauw untuk maju dalam Pilgub Papua.

“DPD Golkar Papua tegak lurus mendukung apa yang sudah diputuskan DPP Golkar,” ujarnya.

Menurut Leo, Golkar memilih Paulus Waterpauw karena merupakan kader terbaik Golkar. “Sebagai Ketua DPD Golkar Papua Barat, beliau berhasil mengantar Golkar menjadi partai pemenang di Pileg dan memperoleh jatah tujuh kursi di DPR Papua Barat,” ujarnya. *** (Siaran Pers)

Artikel ini telah dibaca 48 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Siap Maju Pilgub Papua Barat, Markus Waran akan Gandeng Wakil dari Fakfak atau Kaimana

14 November 2025 - 18:02 WIT

Markus Waran: Terimakasih Mama Ketua Umum, Telah Percayakan OAP Pimpin PDIP

14 November 2025 - 11:49 WIT

Bupati Hasan Achmad Buka Konfercab PDIP Kabupaten Kaimana

13 November 2025 - 21:43 WIT

Tarian Adat dan Pawai Maritim Sambut Peserta Konferda PDIP di Papua Tengah

5 November 2025 - 11:15 WIT

Reses di Kaimana, Anggota DPRPB Jamiah Qomariah Fasilitasi Pertemuan SPP

3 November 2025 - 17:20 WIT

HUT ke-61, Sekda Kaimana: Partai Golkar Berkontribusi dalam Pembangunan

21 October 2025 - 19:20 WIT

Trending di POLITIK