Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

POLITIK · 9 Jan 2024 19:00 WIT

H-23 Pencoblosan Pemilu 2024, Bawaslu Kota Jayapura Lantik 940 Pengawas TPS


					Ketua Bawaslu Kota Jayapura, Frans Rumsarwir. (KabarPapua.co/Natalya Yoku) Perbesar

Ketua Bawaslu Kota Jayapura, Frans Rumsarwir. (KabarPapua.co/Natalya Yoku)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Jayapura akan melantik 940 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) untuk Pilpres dan Pileg 2024.

Ketua Bawaslu Kota Jayapura, Frans Rumsarwir mengatakan, pelantikan PTPS akan dilakukan 23 hari atau H-23 sebelum pemungutan suara tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

“Kita sementara rekrut 940 pengawas TPS. Mereka akan kami lantik pada tanggal 22 atau 23 Januari 2024, tepatnya 23 hari sebelum pemungutan suara,” kata Frans kepada KabarPapua.co, Selasa 9 Januari 2024.

Bawaslu Kota Jayapura terus melakukan proses pengawasan di lapangan jelang Pilpres maupun Pileg  2024. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menertibkan alat peraga kampanye.

“ Ke depan kita akan melakukan penertiban dan pengosongan alat kampanye baliho yang mengganggu ketertiban umum. Misalnya seperti di pohon-pohon, fasilitas pemerintah yang masih terpasang baliho kampanye,” ucapnya.

Frans berharap para peserta Pemilu dapat menurunkan alat peraga kampanye secara mandiri menjelang hari tenang. “Kita harap alat peraga kampanye sebelum hari tenang sudah bersih,” harapnya. *** (Natalya Yoku)

Artikel ini telah dibaca 87 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

ABR-Harus di Mata Keluarga Besar Malaka: Sosok Mengayomi

23 November 2024 - 23:58 WIT

Kampanye Akbar JOEL, Ribuan Warga Mimika Teriak Menang Satu Putaran

23 November 2024 - 22:58 WIT

Warga Madura Doakan Kemenangan JOEL di Pilkada Mimika

23 November 2024 - 22:33 WIT

John Rettob Diberi Selempang Habib Helmi: Kode Pimpin Mimika Tanpa Pandang SARA

23 November 2024 - 22:01 WIT

Yan Mandenas Juru Kampanye BRO di Yapen

23 November 2024 - 20:17 WIT

Ahmad Doli: Mathius – Aryoko adalah Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Terpilih

23 November 2024 - 19:21 WIT

Trending di KABAR KPU ASMAT