Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

POLITIK · 6 May 2024 21:54 WIT

Eks Bupati Biak Numfor Maju Pilgub Papua, 2 Kader Bakal Berebut Tiket PDIP


					Eks Bupati Biak Numfor, Herry Ario Naap mengambil formulir balon Gubernur Papua di PDIP. (KabarPapua.co/Imelda) Perbesar

Eks Bupati Biak Numfor, Herry Ario Naap mengambil formulir balon Gubernur Papua di PDIP. (KabarPapua.co/Imelda)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Mantan Bupati Biak Numfor, Herry Ario Naap menyatakan diri maju Pemilihan Gubenrur Papua. Langkah ini bakal menambah ramai bursa bakal calon Gubernur Papua 2024.

Pasalnya Herry Naap yang kini menjabat Ketua DPD PDIP Papua mengaku telah mengantongi rekomendasi dari partai. Selain Herry Naap juga ada kader PDIP lainnya yang maju sebagai balon Gubernur Papua, yakni eks Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano.

Kepada media, Herry mengaku sangat bersyukur serta memohon restu untuk maju dan bertarung dalam pesta demokrasi 2024. Ia pun tidak mempersoalkan adanya kader PDIP lainnya yang maju dalam Pilgub Papua.

“Selaku kader dari PDI Perjuangan yang secara khusus di Papua, untuk internal PDI tidak menutup diri. (PDIP) membuka untuk semua putra-putra terbaik Papua, silahkan mendaftarkan diri dan kita diinternal akan terlihat dengan hasil survei,” ujarnya, Senin 6 Mei 2024.

Herry memastikan, kader-kader terbaik dari partai politik akan mendapatkan ruang dalam Pilkada 2024. Di mana, menurut dia, kader partai yang mendapat elektabilitas terbaik akan mendapat rekomendasi.

“Hari ini saya juga mengambil formulir pendaftaran sebagai calon Gubernur Provinsi Papua untuk periode 2024-2029. Selain di PDIP juga di Gerindra. Kami telah berjanji ke beberapa partai politik untuk akan mengambil formulir pendaftaran di besok hari,” kata Herry.

Dengan mengambil formulir pendaftaran, Herry menegaskan telah menunjukan adanya kesiapan untuk meminta dukungan dan restu dari partai politik. Ia pun meminta semua kader menghormati pilihan rakyat dalam survei partai mendatang.

“Ketika hasil survei menunjukan elektabilitas kami belum siap atau belum dapat melampaui teman-teman lain, maka kami harus berbesar hati. Tentunya menghormati setiap putra Papua yang menjadi pilihan rakyat dalam survei-survei yang akan dilakukan,” pintanya.

Ia berharap setiap kandidat atau kader yang akan maju agar tetap sportif dan saling mensupport dalam Pilkada 202. Dirinya juga meminta kader tidak saling menjatuhkan maupun tidak saling menjelekkan.

“Siapapun dia yang hidup merakyat. Mari kita memberikan support untuk memberikan untuk mendukung,” pesannya sembari memberikan sinyal PDIP siap berkoalisi dengan partai politik manapun. *** (Imelda)

Artikel ini telah dibaca 105 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Demokrat Resmi Usung Eremen Yogosam-Berius Kogoya Maju Pilkada Mamberamo Tengah

26 July 2024 - 13:20 WIT

Kader Golkar Siap Dukung Keputusan Partai: Paulus Waterpauw Layak Pimpin Papua

24 July 2024 - 18:46 WIT

Manyala, Paulus Waterpauw Tertinggi dalam Survei Golkar di Pilgub Papua

23 July 2024 - 19:36 WIT

Rekomendasi Golkar untuk Paulus Waterpauw Sah dan Final

23 July 2024 - 10:28 WIT

Tegak Lurus Keputusan DPP, Golkar Papua Dukung Penuh Paulus Waterpauw di Pilgub 2024

22 July 2024 - 22:46 WIT

Maju Pilkada, Abisai Rollo Legowo Tinggalkan Kursi Ketua DPRD Kota Jayapura

22 July 2024 - 16:50 WIT

Trending di POLITIK