KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Komunitas Otomotif Kota Jayapura, Papua menyatakan sikap untuk memenangkan pasangan Abisai Rollo dan H Rustan Saru (ABR-HARUS) di Pilkada 2024.
Komitmen ini disampaikan saat tatap muka dengan ABR-Harus pada Selasa 22 Oktober 2024. Tatap muka dihadiri Sekretaris Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Papua, Andi Edi Djafar.
Andi Edi Djafar menyebut, komunitas otomotif yang mendukung pencalonan ABR-Harus terdiri dari 16 komunitas roda empat dan 15 komunitas roda dua.
“Tatap muka dengan pasangan ABR-Harus dalam rangka untuk menyampaikan komitmen atau dukungan. Ada 31 komunitas otomotif menyatakan sikap kepada pasangan ABR-HARUS,” kata Andi Edi Djafar.
Menurut Edi, dukungan komunitas otomotif ini merupakan suatu langkah yang pasti mengingat Calon Walikota Jayapura, Abisai Rollo merupakan Ketua IMI Papua.
“Sebagai anak-anak komunitas, kita hadir untuk memberikan dukungan penuh kepada apakah Ketua IMI yang akan maju sebagai calon Walikota Jayapura periode 2024-2029. Ketua IMI maju didampingi Calon Wakil Walikota, H. Rustan Saru,” jelasnya.
Andi menyebut, ABR-HARUS merupakan figur yang tepat untuk memimpin Kota Jayapura lima tahun kedepan. Apalagi komitmennya untuk memajukan komunitas otomotif.
“Sesuai komitmen pak ketua IMI, kita harus mendukung penuh, karena beliau akan mendirikan sirkuit motor jika terpilih sebagai Walikota Jayapura nanti. Ini merupakan mimpi besar Komunitas Otomotif kita di Papua khususnya Kota Jayapura,” katanya.
Sementara itu, Ketua Forum Komunitas Roda Empat (FKR4) Jayapura, Masran, menyampaikan komunitas otomotif juga akan melaksanakan pawai bersama pasangan ABR-HARUS.
Langkah ini sebagai bagian dalam menunjukkan komitmen Komunitas Otomotif Papua dalam mendukung penuh ABR-HARUS dalam Pilkada Kota Jayapura.
“Tadi kita sepakati, dalam rangka Hari Pahlawan bulan November nanti kita akan melakukan pawai dengan pasangan ABR-HARUS,” ungkapnya. *** (Natalya Yoku)