KABARPAPUA.CO, Wamena– Penjabat (Pj) Bupati Jayawijaya, Dr. Sumule Tumbo, SE, MM bersama forkopimda mengecek persiapan pergeseran logistik Pemilu jelang pencoblosan 14 Februari 2024. Saat ini, logistik pemilu, mulai dari kertas suara hingga lainnya dalam pengepakan di gudang logistik.
Ketua KPU Jayawijaya, Tinus Wuka menjelaskan pergeseran logistik pemilu ke 40 distrik akan dimulai pada 7 Februari 2024.
“Kami masih menunggu proses pelelangan pihak ketiga, serta terus berkoordinasi dengan KPU Provinsi Papua Pegunungan,” jelasnya, Rabu 31 Januari 2024, ditemui di gudang logistik saat kedatangan pj bupati dan forkopimda Jayawijaya.
Tinus bilang, logistik pemilu telah dinyatakan lengkap dan sudah disortir. “Jumlah kotak suara sebanyak 5.173 kotak suara yang bakal disebarkan ke 1034 TPS di 40 distrik,” katanya.
Di tempat yang sama, pj bupati berharap semua pihak bergandengan tangan dalam menyukseskan Pemilu di Jayawijaya, secara aman, adil dan berjalan dengan baik.
“Setelah turun mengecek kesiapan logistik, kami pastikan kesiapan KPU Jayawijaya sudah sesuai dan lengkap, tinggal menunggu untuk pendistribusiannya, semoga tepat waktu,” jelasnya.
Pj bupati menjelaskan semua pemangku kepentingan sudah bersinergi dengan baik dalam mendukung pemilu.
Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo memastikan personelnya siap dalam mengawal pendistribusian logistik pemilu. “Personel kami telah disiapkan mengawal logistik pemilu hingga ke TPS,” ujarnya. *** (Stefanus Tasi)