KABARPAPUA.CO, Oksibil– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan mulai menyalurkan logistik Pemilu 2024 di 34 distrik dan 277 kampung.
Divisi Rencana, Data dan Informasi KPU Pegunungan Bintang, Agustinus Yawalka menyebutkan pendistribusian logistik pemilu 2024 sampai saat sudah disalurkan ke 30 distrik.
Pendistribusian dibagi 3 wilayah daerah pemilihan yakni dikirim ke beberapa distrik dari Sentani dengan menggunakan pesawat, lalu dilanjutkan dengan menggunakan jalur darat. Namun, ada juga yang hanya dilakukan dengan menggunakan pesawat.
Agustinus bilang, dari 34 distrik di Kabupaten Pegunungan Bintang, ada 12 distrik yang dianggap rawan gangguan KKB, sehingga distribusi logistik Pemilu 2024 hanya dilakukan oleh petugas dari KPPS dan PPD tanpa pengawalan TNI/ Polri.
“Jadi pendistribusian logistik di daerah rawan sudah dilakukan, dan pengamanan TNI/Polri tidak terlibat, sesuai permintaan masyarakat, agar dalam pelaksanaan pencoblosan tidak ada gangguan keamanan di 12 distrik tersebut,” ujarnya.
Untuk diketahui Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 Kabupaten Pegunungan Bintang, berjumlah 1639 jiwa yang tersebar di 34 distrik dan 277 kampung. “Kami optimis pemilu dapat berjalan aman dan lancar sesuai harapan semua pihak,” jelasnya. (*)