KABARPAPUA.CO, Oksibil– Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Pegunungan Bintang diharapkan ikut menjaga keamanan dan berbagi informasi yang baik dan benar, agar roda pemerintahan di Pegunungan Bintang berjalan dengan baik.
Hal ini ditegaskan Sekretaris Daerah (Sekda) Pegunungan Bintang, Jeni Linthin saat memimpin apel ASN, Senin 25 Maret 2024 di lapangan upacara Kantor Bupati Pegunungan Bintang.
“Selamat memasuki Minggu Paskah yang agung, dan tetap kita menjaga keamanan. Damaikan hati kita dan mari bersama memberikan informasi yang baik, sehingga roda pemerintahan bisa berjalan dengan baik,” Jeni.
Menurutnya, sebagai abdi negara, para ASN wajib memberikan informasi yang benar serta tidak mudah terprovokasi dengan apapun. Hal ini dimaksudkan agar dapat mewujudkan keamanan dan ketertiban dalam menjalankan roda pemerintahan di Kab. Pegunungan Bintang.
“ASN harus menjaga kedamaian dan memberikan informasi yang baik kepada masyarakat. Dengan momentum Bulan Puasa serta memasuki Minggu Paskah, ASN wajib untuk mendamaikan hati dan selalu bersatu bergandengan tangan menjalankan roda pemerintahn dengan baik,” katanya.
Jeni juga mengajak ASN untuk menjadikan Pegunungan Bintang sesuai dengan motto kabupaten tersebut yakni Terib Tibo Semo Nirya yang artinya Mari Bangkit, Membangun Bersama. (*)