Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

POLITIK · 30 Aug 2024 00:21 WIT

Resmi Daftar di KPU Mimika, Pasangan Joel Minta Kader dan Simpatisan Tetap Solid


					Calon Bupati dan Wakil Bupati, Johannes Rettob dan Emanuel Kemong (Joel) foto bersama usai resmi mendaftar di KPU Mimika pada Kamis 29 Agustus 2024. (KabarPapua.co/Imelda) Perbesar

Calon Bupati dan Wakil Bupati, Johannes Rettob dan Emanuel Kemong (Joel) foto bersama usai resmi mendaftar di KPU Mimika pada Kamis 29 Agustus 2024. (KabarPapua.co/Imelda)

KABARPAPUA.COTimika – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Johannes Rettob dan Emanuel Kemong (Joel) resmi mendaftar di KPU Mimika pada Kamis 29 Agustus 2024.

Pasangan Joel memilih melakukan pendaftaran pada hari terakhir. Pasangan ini menjalani pemeriksaan berkas oleh KPU Mimika selama 2 jam hingga dinyatakan lengkap.

Calon Bupati Mimika, Johannes Rettob usai menjalani pemeriksaan menyampaikan terima kasih kepada partai politik dan simpatisan, karena tetap solid hingga tahap pendaftaran di KPU.

“Hari ini luar biasa kami sudah mendaftar di KPU dan kami adalah kandidat ketiga yang mendaftar hingga di hari terakhir,” ujar Rettob di Kantor KPU Mimika, Kamis malam.

Sebelum pendaftaran di KPU, Rettob mengaku telah mengirim berkas pasangan secara online melalui silon dan pemeriksaan juga secara manual. “Saat ini berkas kami sudah diperiksa dan dinyatakan lengkap dan diterima untuk mengikuti tahapan selanjutnya,” tegasnya.

Rettob menyatakan kesiapannya mengikuti tahapan pemeriksaan kesehatan oleh KPU Mimika pada  31 Agustus 2024. Proses pemeriksaan kesehatan akan digelar di RSUD Mimika. “Hal itu sesuai yang disampaikan oleh KPU terkait pemeriksaan,” ujarnya.

Ia berharap dapat menjalani sesuai prosedur selama tahapan pelaksanaan Pilkada.  Konsolidasi akan tetap dijalankan untuk menjemput kemenangan. “Jadi siapa yang mau kabupaten Mimika mengalami perubahan, maka pilihlah saya,” pungkas Rettob. *** (Imelda)

Artikel ini telah dibaca 61 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Pengurus DPW Papua Tengah Resmi Dilantik, Target Menangkan Pemilu 2029

22 January 2026 - 23:35 WIT

Manuver ‘Bluffing’ Demokrat: Strategi Naikkan Nilai Tawar AHY di Hadapan Prabowo

10 January 2026 - 04:40 WIT

Analisis NSL: Gerindra dan Strategi “Para Bellum”: Mengunci Kemenangan 2029

30 December 2025 - 10:08 WIT

Berbagi Kasih, Nasdem Papua Barat Salurkan 1.000 Parsel Natal

23 December 2025 - 00:38 WIT

Siap Maju Pilgub Papua Barat, Markus Waran akan Gandeng Wakil dari Fakfak atau Kaimana

14 November 2025 - 18:02 WIT

Markus Waran: Terimakasih Mama Ketua Umum, Telah Percayakan OAP Pimpin PDIP

14 November 2025 - 11:49 WIT

Trending di KABAR PAPUA BARAT