Menu

Mode Gelap
Antisipasi 1 Desember, TNI Polri Patroli 2×24 jam di Kota Jayapura Pesan Sejuk Polri di Deklarasi Pemilu Ceria Tanah Papua Gedung Perpustakaan SMPN 5 Sentani Terbakar Hibah Pilkada Jayapura Cair 10 Persen, Deposit Kas Daerah Rp23 Miliar Disorot 1 Desember di Jayapura: Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal, Penjual Ngacir

POLITIK · 22 Jan 2024 22:06 WIT

940 Pengawas TPS Kota Jayapura Dilantik, Bawaslu Ingatkan Soal Serangan Fajar


					Prosesi pelantikan Pengawas TPS Kota Jayapura, Senin 22 Januari 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku) Perbesar

Prosesi pelantikan Pengawas TPS Kota Jayapura, Senin 22 Januari 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku)

KABARPAPUA CO, Kota Jayapura –  Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Jayapura resmi melantik 940 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pemilu pada Senin 22 Januari 2024.

Pelantikan dirangkaikan dengan pembekalan serentak oleh Panitia Pengawas Pemilu di lima distrik. Ketua Bawaslu Kota Jayapura, Frans Rumsarwir membuka langsung pembekalan tersebut.

Frans Rumsarwir  mengatakan, Pengawas TPS akan bertugas mengawasi ketika masa tenang mulai tanggal 10-14 Febuari. Tugas tersebut berlanjut pada setelah penghitungan dan pemungutan suara di TPS pada 14-15 Febuari 2024.

“Mereka akan mendapat pembekalan terkait tugas-tugas di TPS, bagaimana mengawasi ketika masa. Misalnya berkaitan dengan money politik dan larangan kampanye pada masa tenang,” ujarnya.

Hindari Konsumsi Miras

Pembekalan Pengawas TPS Kota Jayapura, Senin 22 Januari 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku)

Menurut dia, money politik atau serangan fajar sering terjadi jelang pemungutan suara atau H-1 pencoblosan. Namun, money politik juga patut diwaspadai saat hari H atau pencoblosan di TPS.

Dia pun mengimbau para pengawas TPS untuk tidak mengonsumsi minuman keras saat bertugas. Apalagi tugas pengawas TPS membutuhkan semangat dan menguras energi.

“Karena ini kerja full akan menguras energi tenaga, jadi saya berharap jaga kondisi dan kesehatan. Kita belajar banyak pada 2019 di tingkat TPS, ada yang sakit bahkan sampai meninggal,” katanya.

280 PTPS Distrik Abepura Berusia Produktif 

Potret Pengawas TPS Kota Jayapura, Senin 22 Januari 2024. (KabarPapua.co/Natalya Yoku)

Sementara itu, Ketua Panitia Pengawas Distrik Abepura, Abner Alberth mencatat sebanyak 280 Pengawas TPS siap bertugas di Distrik Abepura. Mereka tersebar di 8 kelurahan atau 3 kampung.

“Sebanyak 280 PTPS  di 8 Kelurahan/3 kampung se-distrik Abepura. Mereka mengikuti pembekalan pada hari ini Senin, 22 Januari 2024,” jelasnya kepada wartawan.

Abner memastikan seluruh Pengawas TPS di Distrik Abepura berusia produktif. Mereka mempunyai fisik yang baik dan layak menjadi ujung tombak untuk mengawasi Pemilu 2024.

“280 PTPS yang kami pilih melalui proses seleksi perbaikan administrasi maupun wawancara. Mereka dapat bekerja dengan menunjukkan integritas mereka di lapangan,” katanya. *** (Natalya Yoku)

Artikel ini telah dibaca 184 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Kata Didimus Yahuli Usai Resmi Diumumkan Jadi Bupati Terpilih Yahukimo

11 February 2025 - 00:26 WIT

KPU Tetapkan Athenius Murip-Ronny Elopere Pimpin Jayawijaya

7 February 2025 - 20:59 WIT

Sah! Benyamin-Roi Resmi Jadi Bupati dan Wabup Terpilih Kepulauan Yapen

7 February 2025 - 14:19 WIT

AKD DPR Papua Resmi Disahkan, Berikut Susunan Lengkapnya

4 February 2025 - 21:59 WIT

Ajakan Kepala Suku Puncak untuk Hormati Putusan MK Sengketa Pilkada

30 January 2025 - 15:55 WIT

Tata Tertib DPR Papua 2024-2029 Disahkan, Bonai: Tugas Berat Menanti

25 January 2025 - 19:01 WIT

Trending di POLITIK