KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Peluncuran salah satu program yang diperuntukkan bagi anak-anak sekolah, yakni tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) di Bank Papua pada 17 Januari 2016 lalu, disambut baik siswa-siswi di setiap satuan pendidiakn di Kota Jayapura.
Salah satu sekolah yang sudah aktif melaksanakan tabungan SimPel, yakni SMK 2 Jayapura yang terletak di Cigombong, Kotaraja, Kota Jayapura, Papua. Wakil Kepala Sekolah SMK 2 Jayapura, John Tarukponno menuturkan, tabungan SimPel yang diluncurkan Bank Papua khususnya di SMK 2 Jayapura sudah mulai aktif.
“Saya tidak tahu berapa jumlah yang ditabung setiap siswa di tabungan SimPel itu,” kata John saat ditemui di ruang kerjanya di SMK 2 Jayapura, Rabu (10/2).
Agar menunjang tabungan SimPel ini terlaksana, Bank Papua memberikan bantuan berupa tiga komputer yang dititipkan di loket SMK 2 Jayapura, guna mempermudah dalam proses pembayaran.
“Yang jelas setiap dua kali dalam seminggu pegawai dari Bank Papua selalu datang. Siswa sangat antusias ingin menabung,” kata John.
Diakuinya, dari meski jumlah uang yang ditabung terbilang sedikit, tapi lama kelamaan bakal menjadi banyak. “Ini mengajarkan kepada siswa agar hidup hemat,” jelas John.
Selain itu juga, kata John, agar memudahkan mereka dalam membayar biasa sekolah sehingga tidak lagi merepotkan orang tua. “Saya nilai program SimPel dari Bank Papua ini sangat baik khususnya bagi siswa-siswi yang menimba ilmu di SMK 2 Jayapura ini,” jelasnya. ***(Ramah)