Menu

Mode Gelap

PERISTIWA · 17 Mei 2016 ·

Sejumlah Narapidana Berkebangsaan Papua Nugini Kabur dari Lapas Narkoba


					Ilustrasi narapidana kabur. (Google) Perbesar

Ilustrasi narapidana kabur. (Google)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Sejumlah narapidana narkoba yang merupakan warga Negara Papua Nugini (PNG) kabur dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkoba Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Papua, pada Senin, 16 Mei 2016. “Dari 16 narapidana yang kabur, sebagian warga Papua Nugini,” kata Kapolsek Abepura Kompol Marthen W. Asmuruf melalui releasnya.

Menurut Asmuruf, para narapidana kabur dengan cara merusak kawat duri yang ada di tembok kamar mandi Blok Cenderawasih 1 dan 2. “Kemudian lari ke arah Pos 2 dan menaiki pagar teralis Pos 2 dan melompat di samping Pos 2 untuk melarikan diri,” katanya.

Baca Juga >  Sukacita Warga Kago Puncak Sambut Keladi Sagu Rasaka Cartenz

Dari data yang didapat, saat itu sekitar pukul 08.50 WIT saksi bernama Charles Korwa sedang bertugas jaga malam sambil duduk di meja jaga melihat ke arah lapangan. Kemudian melihat beberapa napi yang sedang lari di areal steril menuju Pos 2.

Menurut Charles, saat itu di Pos 2 belum ada yang jaga karena petugas pagi yang di bagian Pos 2 masih memakai baju dinas. Melihat beberapa napi yang lari itu, kemudian saksi langsung membunyikan lonceng tanda bahwa ada orang yang lari atau kabur. Akibatnya, saat itu petugas jaga pagi langsung berlari untuk mengejar para narapidana.

Baca Juga >  2 Anak Buah Egianus Kogoya Tertangkap Usai Kontak Tembak di Nduga

Inilah nama para narapidana yang kabur, yakni Jack Ake, Austin Terens, Jack Sailes, Rusli Amros Bewangkir, Dominikus Tombori, Desmond Mozi, Zakias Ante, Rafael Gabse, Joshua Wuboba, Jakson Sarwa, Demianus Bisai, Edison Nusa, Irvendi, Neles, Rian, dan Waren Sinoa (sudah ditangkap). ***(Ramah)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Suara Ledakan Terdengar Sebelum 9 Ruko dan 5 Rumah Kos di Agats Asmat Terbakar

7 Juni 2023 - 07:24

Dakwaan JPU Berubah, Kuasa Hukum Plt Bupati Mimika Keberatan

7 Juni 2023 - 00:09

Dukungan Moril Mengalir untuk Plt Bupati Mimika Jelang Sidang Dakwaan

6 Juni 2023 - 22:47

Terungkap Alasan Pemilik Hak Ulayat Ingin Palang Bandara Sentani

6 Juni 2023 - 13:55

Jadi Tersangka KDRT, Oknum Pejabat Pemprov Papua Dikenai Wajib Lapor

3 Juni 2023 - 21:48

Ketakutan, 162 Warga Nogolait Ngungsi ke Kota Kenyam Nduga

1 Juni 2023 - 15:24

Trending di PERISTIWA