Menu

Mode Gelap

PERISTIWA · 15 Jan 2016 ·

Patroli di Kota Jayapura, TNI Amankan 36 Amunisi


					Patroli dan sweeping di Kota Jayapura, TNI amankan 36 amunisi. (Dok) Perbesar

Patroli dan sweeping di Kota Jayapura, TNI amankan 36 amunisi. (Dok)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Dalam menindaklanjuti perintah Operasi Danrem 172/PWY untuk menutup jalan tikus, jajaran Korem 172/PWY melaksanakan sweeping dan patroli guna menutup ruang gerak 13 narapidana yang kabur dari Lapas Abepura. Danrem juga memerintahkan Satuan di wilayah Jayapura untuk meningkatkan pengamanan Satuan dengan melaksanakan patroli.

Patroli yang bertujuan menciptakan rasa aman, nyaman dan tentram bagi masyarakat di wilayah Jayapura dilaksanakan secara rutin bergantian dengan patroli Kodim 1701/ Jayapura. Dipimpin oleh Serka Wempi bersama 8 orang melaksanakan patroli di wilayah Jayapura dengan menggunakan kendaraan patroli.

Baca Juga >  Keladi Sagu Rasaka Cartenz Obati Pasien ISPA di Kota Jayapura

Di sekitar Hamadi, patroli dihentikan oleh seseorang yang kemudian orang tersebut menyerahkan bungkusan yang katanya berisi amunisi. Setelah diperiksa ternyata dalam bungkusan berisi amunisi sebanyak 36 butir dalam kondisi aktif dan masih baru.

“Orang tersebut menyampaikan menemukan amunisi saat mencari sisa makanan di tempat sampah. Saat dipegang, kantong plastik hitam itu berat, serta seperti besi,” jelasnya.

Baca Juga >  Ciptakan Suasana Berbeda, Si Ipar di Jayapura Ajak Rekreasi usai Belajar

Pada kesempatan lain Danrem 172/PWY Kolonel Inf Sugiyono menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat yang dengan sadar menyerahkan temuan amunisi kepada aparat. Ini wujud kesadaran masyarakat akan bahayanya amunisi dan bahan peledak.

“Dapat dibayangkan, apabila amunisi tersebut dipegang oleh orang yang tidak bertanggung jawab, pasti akan memakan korban baik aparat maupun masyarakat,” jelas Sugiyono. ***(Ramah)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Belasan Anggota Polda Papua Terjaring Razia di Kota Jayapura

7 Juni 2023 - 23:48

Polres Jayawijaya Tangkap Pelaku Pemalsuan dan Penipuan Rp3,5 Miliar

7 Juni 2023 - 22:46

3 Tersangka Penyuplai Amunisi KKB Dilimpahkan ke Kejari Jayawijaya

7 Juni 2023 - 20:53

Remaja di Jayapura Curi Motor, Dijual Rp3 Juta Habis Buat Foya-foya

7 Juni 2023 - 19:33

Suara Ledakan Terdengar Sebelum 9 Ruko dan 5 Rumah Kos di Agats Asmat Terbakar

7 Juni 2023 - 07:24

Dakwaan JPU Berubah, Kuasa Hukum Plt Bupati Mimika Keberatan

7 Juni 2023 - 00:09

Trending di PERISTIWA