Menu

Mode Gelap

PROVINSI PAPUA · 19 Mei 2023 ·

MPP Kota Jayapura Diresmikan, Menpan RB: Pertama di Indonesia Timur


					Menpan RB, Abdullah Azwar Anas meresmikan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kota Jayapura, Jumat 19 Mei 2023. (KabarPapua.co/Imelda) Perbesar

Menpan RB, Abdullah Azwar Anas meresmikan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kota Jayapura, Jumat 19 Mei 2023. (KabarPapua.co/Imelda)

KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas meresmikan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kota Jayapura.

Menurut Anas, Mal Pelayanan Publik Kota Jayapura merupakan tempat pelayanan publik pertama di Indonesia Timur. Mal Pelayanan Publik ini memanfaatkan bangunan Terminal Tipe A Entrop.

“Pemerintah tentu akan mendorong kegiatan menyangkut dengan adanya Mal Pelayanan Publik guna memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat,” kata Anas, Jumat 19 Mei 2023.

Anas meyakini Mal Pelayanan Publik di Kota Jayapura dapat berjalan dengan baik. “Semua tergantung pemimpin ya, jika birokrasinya jalan, maka pelayanan akan baik pula. Ini akan meningkatkan kepuasan masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga >  Satu Tahun Kepemimpinan Pj Wali Kota Jayapura: Butuh Dukungan Semua Pihak

Ia mengapresiasi pemilihan tempat yang baik untuk Mal Pelayanan Publik yang terletak di Terminal Entrop. Ia pun berharap pelayanan publik ini dapat berfungsi secara optimal.

“Saya rasa keren juga ya, kalau berada di terminal Tipe A Entrop, karena bisa langsung berkolaborasi  dengan Pemda  dan Pusat, sehingga tidak perlu lagi membangun gedung baru,” tuturnya.

Buka 100 Jenis Pelayanan Terpadu

Suasana pelayanan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Jayapura. (KabarPapua.co/Imelda)

Penjabat Wali Kota Jayapura, Frans Pekey menyebutkan, Mal Pelayanan Publik ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri dari Pemerintah Kota Jayapura. Mal Pelayanan Publik hadir bagi seluruh jenis pelayanan.

Baca Juga >  Pemkab Jayapura Dorong Perusda Baniyau Berkontribusi Tingkatkan PAD

“Sebagian Terminal Entrop ini kami gunakan dan di dalamnya terdapat 24 instansi pemerintah, BUMN dan BUMD dengan 100 jenis pelayanan terpadu,” kata Frans Pekey.

Frans menjelaskan, Mal Pelayanan Publik dapat melayani pelayanan Imigrasi, Kementerian Agraria, Kementerian Keuangan (Pajak), Polresta, Kejari, BPOM maupun BPJS Ketenagakerjaan.

Tak hanya itu, pelayanan Samsat, BPJS Kesehatan, PLN hingga PDAM juga bisa dilakukan di Mal Pelayanan Publik Kota Jayapura. “Kami harap Mal Pelayanan Publik dapat meningkatkan kualitas pelayanan di Kota Jayapura,” ucapnya. *** (Imelda)

Artikel ini telah dibaca 86 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Upaya Dinkes Kota Jayapura Mudahkan ODHA Dapatkan ARV

6 Juni 2023 - 09:51

Satu Tahun Kepemimpinan Pj Wali Kota Jayapura: Butuh Dukungan Semua Pihak

2 Juni 2023 - 18:52

Mensos Risma Minta Dukungan Keuskupan Bantu Warga Pegunungan Papua

1 Juni 2023 - 20:41

Perdana, Pemprov Papua Pegunungan Upacara Hari Lahir Pancasila

1 Juni 2023 - 20:17

Pemprov Papua Ajak Masyarakat Bergerak Aktif Memperkokoh Nilai Pancasila

1 Juni 2023 - 20:16

1 Tahun Pimpin Kota Jayapura, Frans Pekey Angkat Harkat Martabat Warga Port Numbay

1 Juni 2023 - 16:54

Trending di PROVINSI PAPUA