KABARPAPUA.CO, Kota Jayapura – Ketua Umum PB Persatuan Olahraga Sepatu Roda Indonesia (Porserosi), Klemen Tinal berjanji akan membawa olahraga sepatu roda menuju masa keemasan untuk lima tahun kedepan.
Setelah memperoleh 15 suara dari 22 Pengprov yang memiliki hak suara pada Munas VII Porserosi 8-9 September 2017, Klemen juga akan memperbaiki konsolidasi internal dan menyusun program kerja Porserosi.
“Saya siap memberikan yang terbaik, termasuk sarana dan prasarana yang selama ini menjadi kendala,” ujar Klemen, melalui surat elektronik yang diterima KabarPapua.co, Senin 11 September 2017.
Klemen yang juga menjabat sebagai Wakil Gubernur Papua menuturkan jenis olahraga yang tergabung dalam Perserosi, bukan hanya sepatu roda, namun ada juga skate board, ice skating dan free style.
“Ini yang harus diketahui masyarakat. Tentu dengan terpilihnya saya, olahraga ini akan kami dorong semakin maju,” ungkap Klemen mantap.
Klemen Tinal terpilih menjadi Ketua PB Perserosi dalam Munas VII di Jakarta, Setelah Buldyansah yang menjabat sebagai Ketua PB Perserosi sebelumnya mengundurkan diri dari pencalonan. *** (Katharina)