KABARPAPUA.CO, Sentani– Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Jayapura, Hana Hikoyabi memimpin upacara Hari Santri Nasional tingkat Provinsi Papua di Lapangan Apel Kantor Bupati Jayapura, Senin, 23 Oktober 2023.
Hana membacakan amanat Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyebutkan santri adalah pilar kekuatan bangsa dan pondasi ketokohan bangsa.
Sejak zaman perjuangan kemerdekaan, Indonesia sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia yang memiliki lebih dari 36 ribu pondok pesantren.
“Semangat Hari Santri harus terus dipegang teguh sesuai dengan konteks saat ini dengan adanya krisis ekonomi akibat perang, adanya krisis energi akibat juga adanya perang, baik yang sebelumnya hanya satu, yaitu di Ukraina dan sekarang tambah lagi perang di Palestina dan Israel,” tambahnya.
Sekda Hanna mengatakan, santri selalu mengedepankan nilai-nilai agama dalam setiap perilakunya. “Bagi santri, agama adalah mata air yang selalu mengalirkan inspirasi-inspirasi untuk menjaga dan menjunjung tinggi martabat kemanusiaan,” ujarnya. (*)