Menu

Mode Gelap

PERISTIWA · 28 Mar 2023 ·

Fakta Baru TNI Polri Gugur Ditembak di Puncak Jaya: Pelaku 4 Orang


					Satuan Reskrim Polres Puncak Jaya melakukan olah TKP penembakan yang menewaskan 2 anggota TNI Polri. (Dok Humas Polda Papua) Perbesar

Satuan Reskrim Polres Puncak Jaya melakukan olah TKP penembakan yang menewaskan 2 anggota TNI Polri. (Dok Humas Polda Papua)

KABARPAPUA.CO, Mulia – Satuan Reskrim Polres Puncak Jaya terus menelusuri kasus penembakan terhadap anggota TNI Polri saat pengamanan salah tarawih di Masjid Al-Amaliah Distrik Ilu pada Sabtu 25 Maret 2023.

Penembakan yang terjadi pukul 20.00 Wit menyebabkan dua anggota TNI Polri meninggal dunia dan satu lainnya terluka. Dua korban meninggal adalah Serda Riswar anggota Koramil 1714-02 Ilu dan Bripda Meizyard Elisa Indey, anggota Polsek Ilu.

7 Saksi Diperiksa

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, 7 orang saksi telah dimintai keterangannya terkait peristiwa penembakan tersebut.

Pihak kepolisian juga menyebut pelaku penembakan berjumlah 4 orang. Jumlah pelaku lebih banyak dari keterangan awal usai terjadi penembakan yang menewaskan 2 personel TNI Polri.

Baca Juga >  Gaji Belum Dibayar, 11 Honorer Palang Akses Jalan RSUD Karubaga

Satuan Reskrim Polres Puncak Jaya melakukan olah TKP penembakan yang menewaskan 2 anggota TNI Polri. (Dok Humas Polda Papua)

“Saat ini 7 orang saksi telah diperiksa untuk dimintai keterangan sedangkan untuk tersangka penembakan berjumlah 4 orang dan kerugian materiil sekitar  Rp. 5 juta,” kata Benny, Selasa 28 Maret 2023.

Benny menambahkan, kepolisian setempat telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengumpulkan dan mencari keterangan, petunjuk, barang bukti dan identitas para pelaku penembakan.

Temuan Olah TKP

Dalam olah TKP, sejumlah barang bukti ditemukan antara lain 35 selongsong peluru,  sarung parang kayu warna coklat, 4  jenis sampel darah dan 3  jenis sampel organ manusia.

Baca Juga >  Warga PNG Selundupkan 8,7 Kg Ganja ke Jayapura, Niat Barter dengan 4 Motor

Polisi juga mengamankan 2 buah celana panjang warna loreng yang terkena tembakan, sepasang sendal merk volcom dan sebuah topi merk jitu tactical warna hitam.

Benny memastikan situasi kamtibmas di Distrik Ilu relatif kondusif pasca insiden penembakan yang dilakukan orang tak dikenal terhadap anggota TNI Polri saat pengamanan salat tarawih.

Sebelumnya, Benny menjelaskan, penembakan dilancarkan KKB dari arah depan salah satu kios di sekitar Masjid sekitar pukul 20.00 Wit. Penembakan dilakukan 2 KKB dengan menggunakan satu pucuk senjata laras pendek dan satu senjata laras panjang. *** (Achmad Syaiful)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

2 Warga Jayapura Tenggelam Saat Mandi di Pantai Holtekamp

27 Mei 2023 - 21:45

Lonceng Polresta Jayapura Kota Bunyi Berulang Kali, Kode Apa?

27 Mei 2023 - 15:07

KKB Tembaki Tim Patroli di Nogolait Nduga, Tak Ada Korban Jiwa

27 Mei 2023 - 12:08

Tempuh Jalur Damai, 8 Pemuda Pelempar Mobil di Sentani Siap Ganti Rugi

27 Mei 2023 - 11:40

Pangdam Cenderawasih Kedepankan Komunikasi Bebaskan Pilot Susi Air

25 Mei 2023 - 19:23

Warga PNG Selundupkan 8,7 Kg Ganja ke Jayapura, Niat Barter dengan 4 Motor

24 Mei 2023 - 17:09

Trending di PERISTIWA